*Lapas Gunung sitoli Gelar Razia Insidentil untuk Perkuat Keamanan dan Ketertiban*


Gunung sitoli, 27 Februari 2025 – Dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban di lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Gunung sitoli, Lapas Gunung sitoli menggelar razia insidentil pada Kamis (27/2). 


Kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk memastikan tidak adanya barang-barang terlarang yang dapat mengganggu stabilitas dan kenyamanan di dalam lapas. Razia tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas (Ka. KPLP) Gunung sitoli dan diikuti oleh regu jaga pagi serta staf KPLP. 


Dengan penuh ketelitian, petugas melakukan penyisiran di setiap blok hunian warga binaan, memeriksa barang-barang yang ada di kamar tahanan guna memastikan tidak ada benda berbahaya atau ilegal yang dapat mengancam keamanan. Pelaksanaan razia berlangsung dengan tertib dan kondusif. Para warga binaan turut bersikap kooperatif dalam menjalani pemeriksaan. Langkah ini menjadi bagian dari komitmen Lapas Gunung sitoli dalam menciptakan lingkungan yang aman serta mendukung program pembinaan yang berjalan di dalam lapas. Pihak Lapas Gunung sitoli menegaskan bahwa razia serupa akan terus dilakukan secara berkala sebagai bentuk pengawasan ketat terhadap keamanan di dalam lapas. 


Dengan adanya razia ini, diharapkan suasana lapas tetap terkendali, tertib, serta mendukung proses rehabilitasi warga binaan agar lebih baik ke depannya.


#kemenimipasri

#Ditjenpas

#lapasgunungsitoli #Humaslapasgunungsitoli #LagusitBersinar #LagusitPastiWBK  #KumhamPASTI #OmbudsmanRI #TonggoButarbutar

#ZonaIntegritas

Posting Komentar

0 Komentar