PASTIKAN KONDISI WARGA BINAAN, KLINIK LAPAS KELAS IIB GUNUNGSITOLI KANWIL KEMENKUMHAM SUMUT MAKSIMALKAN LAYANAN KESEHATAN.



Gunungsitoli - Tim medis Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB yang dipimpin oleh Dokter Lapas, Jenny Manik, terus memberikan pelayanan terbaik bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Jumat (16/09/2022).


Ada beberapa tahap yang wajib dilakukan warga binaan saat berobat ke klinik antara lain warga binaan memakai masker dan disinfektan tangan, kemudian ke meja pendaftaran , cek tekanan darah dan suhu tubuh pasien (menanyakan keluhan sakit pasien), kemudian ke meja pemeriksaan kesehatan oleh dokter Lapas diperiksa, lalu ke meja obat untuk mengambil obat setelah itu kembali blok masing-masing.

 

Pemeriksaan yang kami lakukan ini adalah pemenuhan dari salah satu hak narapidana dan tahanan yaitu hak mendapatkan layanan kesehatan yang layak.


"Untuk warga binaan yang perlu perawatan lebih lanjut akan kita rawat sementara di klinik Lapas  Gunungsitoli, sambil memantau keadaan dan kondisi pasien yang sakit  oleh tim medis Lapas," ungkap Jenny manik.


#KemenkumhamRi #Lapasgunungsitoli #Humaslapasgunungsitoli #LagusitBersinarTrust #KumhamPASTI #OmbudsmanRI #EffendiYulianto #KumhamPasti #Zonalntegritas #KemenkumhamSumut #KUSUMA #Ombudsman #KemenpanRB #rbkunwas

Posting Komentar

0 Komentar