Perdana Februari 2022, Lapas Kelas II B Gunungsitoli Kanwil Kemenkumham Sumut Gelar Sidang TPP 11 WBP

GUNUNGSITOLI - Berdasarkan agenda sidang Februari 2022 Tim Pengamat Pemasyarakatan, Kepala Seksi Pembinaan Pendidikan & Kegiatan Kerja (Kasi Binadik & Giatja), Yosua Zebua, S.E. selaku Ketua TPP memimpin sidang TPP terhadap 11 warga binaan pemasyarakatan (WBP) perihal tahanan pendamping & hak integrasi WBP di ruang registrasi & bimkemas Lapas Kelas II B Gunungsitoli, Selasa, (8/2/2022). Kasubsi Registrasi & Bimkemas, Natal Fisman Zebua, S.H. sebagai Sekretaris TPP beserta 4 anggota TPP Lapas Kelas II B Gunungsitoli turut memberikan penilaian atas pelaksanaan program pembinaan pemasyarakatan terhadap 11 WBP pada sidang TPP tersebut.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Gunungsitoli, Effendi Yulianto, Bc.I.P., S.Sos., S.H., M.Si. turut meninjau langsung sidang TPP 11 WBP tersebut secara singkat sebelum melanjutkan agenda kerja selanjutnya yakni menerima kunjungan Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Gunungsitoli, Jakson Sunario Panjaitan di ruang kerja Kalapas Kelas II B Gunungsitoli.



#LagusitBersinarTrust

#KumhamSemakinPASTI

#OmbudsmanRI

#EffendiYulianto

Humas Lapas Kelas II B Gunungsitoli


Posting Komentar

0 Komentar